Resep Cinta - TeenLit
Penulis: Primadonna Angela
Penerbit: Gramedia Pustaka Utama, Februari 2007
Cinnamon Cherry suka banget makan, tapi dia benci memasak! Menurut Cherry, yang penting dia makan enak, dan sebodo amatlah dengan segala proses melelahkan yang ada di balik pembuatan makanan sedap itu.
Tapi semuanya berubah saat Cherry bertemu Basil, cowok tampan dan charming, yang ternyata suka pada cewek yang jago memasak!
Jadilah, mau nggak mau Cherry harus terjun ke dapur dan belajar memasak. Dia berusaha keras untuk memenangkan hati Basil melalui masakannya. Dan ternyata musuh yang harus ditaklukkan Cherry bukan hanya bumbu-bumbu dapur saja, tapi juga ada Maya Renggo, cewek cantik plus jenius dalam hal masak-memasak, yang juga naksir Basil!
Begitu tau kalau buku ini sudah terbit, aQ langsung ‘mengobok’ toko buku. Usaha pertama gagal, karena bukunya belum datang. Sebel! Tapi akhirnya ketemu juga buku ini. Dan begitu baca, aQ langsung terkesan. Wow! This book is unique! Walaupun ide ceritanya sederhana, tapi aQ salut banget dengan resep-resep masakan yang dicantumkan di buku ini. Resep betulan, lho! Sebelumnya, mana ada TeenLit yang begini? Seperti beli TeenLit dan bonus buku resep deh, hehe... ;)
Plus:
· Seperti yang kutulis di atas, buku ini unik! Ada resep-resep masakan yang worth to try banget lah ;)
· Entah kenapa, tapi aQ menangkap satu lagi keunikan buku ini: nama dua tokoh utamanya adalah nama rempah masakan (Basil dan Cinnamon)!
· Banyak fresh jokes yang membuatQ ketawa sendiri waktu baca buku ini, dan beberapa tokohnya lucu banget (apalagi ortu Cherry :p)
Minus:
· Mungkin ini terdengar klise, tapi aQ gampang banget menebak kalau Basil berniat mencuri resep rahasia, entah dari Maya atau Cherry. aQ juga bisa menebak kalau Cherry bakal kalah sama Maya saat adu masak (whoops! Jadi membocorkan cerita yak? Hihi…). Sebenernya sih oke-oke aja, tapi yah… aQ jenis orang yang suka banget kalau membaca sebuah buku dan mendapati endingnya ternyata beda dari yang kubayangkan :)
Comments