Skip to main content

Jika Anak Rantau Memasak...

Berhubung banyak yang request contekan resep setelah saya tweet beberapa foto hasil masakan saya selama jadi anak rantau di sini, baiklah… akan saya bagi dengan senang hati :D

Here we go!

Cap Cay Goreng

Bahan:
- 1 bh wortel, potong tipis-tipis
- 1 bungkul bunga kol, potong seukuran ibu jari, cuci lalu rendam dengan air garam
- 100 gr kacang kapri, buang serat bagian pinggirnya, potong serong
- 10 bh baso sapi, potong tiap baso menjadi empat bagian
- 2 siung bawang putih, kupas lalu memarkan
- 1 sdm tepung maizena, larutkan dengan air
- 1 bh kaldu blok instan maggie/knorr rasa sapi
- Garam dan merica secukupnya
- Sedikit minyak goreng untuk menumis
- 500 ml air

Cara membuat:
- Tumis bawang putih hingga harum, lalu masukkan baso
- Masukkan air, wortel, bunga kol, kacang kapri, kaldu blok, garam, dan merica.
- Setelah sayuran matang dan lunak, masukkan tepung maizena yang telah dilarutkan dengan air
- Aduk terus hingga mengental. Angkat dan hidangkan.


Sop Sayuran dan Sosis

Bahan:
- 1 bh wortel, potong tipis-tipis
- 1/2 bungkul kubis, potong ukuran 4 x 4 cm
- 100 gr kacang kapri, buang serat bagian pinggirnya, potong serong
- 5 bh sosis ayam, potong serong
- 2 siung bawang putih, cincang halus
- 1 bh kaldu blok instan maggie/knorr rasa ayam
- Garam dan merica secukupnya
- Sedikit minyak goreng untuk menumis
- 750 ml air

Cara membuat:
- Tumis bawang putih hingga harum, angkat
- Rebus wortel, kacang kapri, dan sosis bersama kaldu blok
- Masukkan tumisan bawang putih ke dalam rebusan, tambahkan garam dan merica
- Masukkan kubis
- Biarkan matang, angkat dan hidangkan


Sop Jagung

Bahan:
- 2 bh jagung manis, disisir
- 1 bh wortel, potong dadu 1 x 1 cm
- 5 bh sosis ayam, potong dadu
- 1/3 bh bawang bombay, iris tipis
- 3 siung bawang putih, cincang halus
- 2 sdm kecap asin
- 3 sdm saus tiram
- 1 bh kaldu blok instan maggie/knorr rasa ayam
- 2 sdm maizena, larutkan dengan air
- 1 butir telur ayam, kocok lepas
- 1 ½ liter air

Cara membuat:
- Tumis bawang putih, bawang bombay, kecap asin, saus tiram
- Masukkan air, kaldu blok, jagung, wortel, dan sosis
- Masukkan tumisan bumbu
- Jika jagung dan wortel sudah matang, masukkan larutan maizena, lalu aduk hingga kental
- Masukkan kocokan telur, sambil terus diaduk. Angkat dan hidangkan dengan kecap asin yang diberi irisan cabe


Sapo Tahu

Bahan:
- 3 siung bawang putih, cincang halus
- 1 ruas jahe, kupas, cincang halus
- 1/3 bh bawang bombay, iris tipis
- 1 plastik tofu (tahu sutra), potong tebal-tebal lalu goreng
- 100 gr kacang kapri yang sudah dibersihkan seratnya, potong serong
- 100 gr baby corn, potong sesuai selera
- 2 sdm minyak wijen
- 1 bh kaldu blok instan maggie/knorr rasa sapi
- 1 sdm maizena, larutkan dengan air
- 500 ml air

Cara membuat:
- Tumis bawang putih, bawang bombay, jahe, minyak wijen
- Masukkan air, kaldu, wortel, baby corn, kacang kapri, kaldu blok
- Setelah sayuran matang dan lunak, masukkan larutan maizena sambil terus diaduk
- Masukkan tofu yang sudah digoreng, aduk hati-hati agar tofu tidak hancur
- Angkat, lalu hidangkan dengan kecap asin yang diberi irisan cabe

Selamat mencoba! :D


Comments

Popular posts from this blog

5566

Tahu grup 5566 *a.k.a double-five double-six , five-five six-six , or u-u-liu-liu * nggak? Itu lhoo… yang dulu pernah main serial drama Asia yang judulnya My MVP Valentine . Yang personelnya Tony Sun , Rio Peng, Zax Wang, Jason Hsu , sama Sam Wang. Nah, kemarin saya bongkar-bongkar kamar , dan… voila! Ketemu VCD karaoke lagu-lagu mereka! Terus iseng gitu kan nyetel di laptop, ehh... taunya masih bagus ! Dan hebringnya lagi, saya masih hafal kata-katanya! Tau deh pronounciationnya bener apa nggak, sudah dua tahun saya nggak menyentuh bahasa Mandarin sih Ahh... jadi kangen masa-masa nonton My MVP Valentine dulu. Jaman saya cinta-cintaan sama si mantan yang mirip salah satu personel 5566

One Last Chance

With a grateful heart, I proudly present you my 11th book: Adrienne Hanjaya, novelis muda berbakat yang buku-bukunya selalu bestseller, mempunyai satu prinsip: Tak boleh ada patah hati yang tak menghasilkan royalti. Setiap kisah cintanya yang berantakan selalu dituangkan Adrienne dalam naskah. Semuanya. Dengan nama tokoh pria yang sering kali menggunakan nama sebenarnya, dengan ending buruk bagi si tokoh pria dan kebahagiaan bagi si tokoh wanita. Adrienne berpendapat, para pria itu layak mendapatkannya karena telah menyia-nyiakan cintanya. Sampai akhirnya, Adrienne bertemu Danny Husein, calon dokter muda yang bahkan sempat dikiranya too good to be true . Kali ini Adrienne mengira akhirnya ia bisa menulis novel roman yang berakhir dengan tokoh pria dan wanita bahagia bersama. Tapi perkiraan Adrienne salah. Salah satu cowok yang pernah dijadikan tokoh novelnya memberitahu Danny tentang prinsip menulis Adrienne. Bagaimana reaksi Danny mendengar itu? Apakah ia memilih meninggalka...

Available Now on Bookstores!

Harusnya dari Selasa kemarin posting, tapi ga sempat-sempat.. It's officially available on the bookstores now! Bisa dibeli di toko-toko buku terdekat ya! Mau beli secara online juga bisa di sini atau di sini . Ditunggu commentnya jika sudah baca. Tengkyu, everybody!