Skip to main content

Posts

Showing posts from January, 2009

Nobody's Perfect

My 7th book is coming soon. And I'm allowed to show you the book cover now. BIG thanks to the ilustrator, Yenny , for the adorable cover What do ya think, guys?

Indonesia 0 - 0 Australia

Timnas sepakbola Indonesia bermain imbang 0-0 melawan timnas Australia di Gelora Bung Karno kemarin. Agak kecewa, tapi biar deh. Udah lumayan kok, walaupun Australia cuma memainkan tim lapis dua, which means, mereka nggak merasa perlu menurunkan kekuatan penuh untuk melawan Indonesia. Siaul. Bodo deh, mau cerita aja kalau selama melototin layar TV kemarin *dan kemarin-kemarinnya lagi, saat Indonesia main di AFF Suzuki Cup lawan Thailand dan Singapore*, ada yang mencuri perhatian saya Meet the hottest Indonesian football player: Isnan Ali! Iseng meng-googling dia, and surprised to know that he has a personal website! Kereeen! You can visit his web here . Jadi nggak sabar nonton timnas Indonesia main lagi, haha!

NPWP

Mau pamer aja, sekarang saya udah punya NPWP pribadi *dasar lu, Steph! *

Grey-aholic

Saya lagi suka warna abu-abu, dan karena sudah punya cukup banyak baju abu-abu plus jins abu-abu, saya mupeng sepatu abu-abu. And bought this at Charles & Keith yesterday: They're soooo cute, aren't they?

Korea SS 2009 Final Day: No Indonesian Joins the Party!

Well well well… Setelah hasil buruk di 2nd round yang saya post sebelum ini, performa buruk Indonesia terus berlanjut di quarter final. Bayangin aja, menempatkan 7 wakilnya di quarter final, Indonesia hanya meloloskan Simon Santoso ke semifinal! Rendra Wijaya/Meiliana Jauhari, Andre Kurniawan Tedjono, Shendy Puspa Irawati/Meiliana Jauhari, Frans Kurniawan/Shendy Puspa Irawati, Muhammad Ahsan/Bona Septano, sampai Adrianti Firdasari, semuanya kalah di quarter final! Dan nggak cuma itu, saat sampai semifinal dan harus menghadapi Peter Hoeg Gade asal Denmark, Simon Santoso mendadak nggak fit, dan terpaksa mengundurkan diri! So, no Indonesian participates on the final day! Ini benar-benar hasil terburuk Indonesia di sepanjang turnamen yang saya ingat! Di China Super Series (2) akhir tahun lalu juga nggak ada wakil Indonesia di final sih, tapi itu karena PBSI kehabisan dana, dan hanya Taufik Hidayat yang berangkat ke sana dengan biaya sendiri. Itu sih saya maklum. Lha ini? Berangkat dengan

What a Shocking Day on Korea SS 2009!

I’m shoooooocked! Kemarin, di 2nd round Korea SS 2009, Indonesia dapat dua kejutan buruk! 1. Nova Widianto/Lilyana Natsir, ganda campuran rank 1 BWF, yang baru menjuarai Malaysia SS 2009 minggu lalu, kalah dari ganda campuran India, Diju V/Jwala Gutta, yang bahkan bukan unggulan di turnamen ini! As-ta-ga! Saya rasa mereka kecapekan habis dari Malaysia kemarin. Jadwal turnamen yang padat memang sangat menguras energi. Belum lagi suhu di Korea yang katanya bisa bikin orang membeku. Yeah, kesampingkan semua alasan itu dan terima kenyataan: ganda campuran kita kalah dari ganda campuran I-N-D-I-A. Orang India yang biasanya cuma bisa nari-bnari ngiterin tiang sekarang bisa main bulutangkis! Unbelievable. 2. Markis Kido/Hendra Setiawan, ganda putra peraih emas Olimpiade Beijing, tumbang di tangan Chieh Min Fang/Lee Sheng Mu asal Taiwan, yang juga bukan unggulan! Untung Indonesia masih menyisakan wakil di semua nomor di babak quarter final hari ini. Tapi kok saya khawatir nanti nggak ada yang

Counting 8!

Senangnyaaaaa! Tadi pagi dapat kabar dari Mbak Donna, editor saya di Gramedia Pustaka Utama, kalau naskah saya yang berjudul Thalita disetujui untuk diterbitkan! Mohon doa supaya semuanya lancar ya guys. It will be my 8th book And thanks, GOD, for all blessings that You poured on me each day.

Result of Malaysia SS 2009

Indonesia memang akhirnya hanya dapat 1 gelar di Malaysia SS 2009 minggu lalu, tapi saya senang sekali! Mau tahu kenapa? Karena gelar itu didapat lewat ganda campuran Nova Widianto/Lilyana Natsir , yang mengalahkan pasangan Korea Lee Hyo Jung/Lee Yong Dae! Buat yang nggak tau, Lee Hyo Jung/Lee Yong Dae adalah pasangan yang mengalahkan Nova/Lilyana di final Olimpiade Beijing 2008 kemarin. Mereka yang menyebabkan Indonesia gagal meraih dua emas di olimpiade Beijing *satu emas diraih ganda putra Markis Kido/Hendra Setiawan*! Dan sekarang Nova/Lilyana berhasil membalaskan dendam! Yeaaaaah! Selain itu, saya senang karena Nova/Lilyana juga berhasil mengakhiri paceklik gelar mereka. Sejak gagal di Olimpiade, mereka beberapa kali gagal di Super Series. Berulang kali masuk final, tapi kalah mulu. Sampai puncaknya di Final Super Series Desember lalu, mereka kalah di final dari pasangan Denmark, Thomas Laybourn/Kamilla Rytter Juhl. Beneran deh, waktu itu kalahnya nyeseeeek banget! Mereka sudah

No Woman Single Left on Malaysia SS 09

Tunggal putri Indonesia di Malaysia SS habis Adrianti Firdasari kalah dari Pi Hongyan (FRA), dan Pia Zebadiah kalah dari Zhang Beiwen (SIN). Sayang banget... Ya sudahlah, cukup bagus Indonesia masih menyisakan wakil di empat nomor lainnya. Jadwal atlet Indonesia untuk Quarter Final hari ini: 1. XD, Nova Widianto/Lilyana Natsir vs Chen Hung Ling/Chou Chia Chi (TPE) 2. MS, Simon Santoso vs Lee Chong Wei (MAS) ---> bakal seru nih! Go, Simon! 3. MS, Sony Dwi Kuncoro vs Hsieh Yu Shin (TPE) 4. WD, Vita Marissa/Lilyana Natsir vs Shendy Puspa Irawati/Meiliana Jauhari 5. MD, Markis Kido/Hendra Setiawan vs Luluk Hadiyanto/Candra Wijaya 6. MD, Alvent Yulianto Chandra/Hendra Aprida Gunawan vs Cho Gun Woo/Yoo Yeon Seong (KOR) Lagi-lagi nggak diuntungkan drawing, dua WD Indonesia yang tersisa *no. 4* harus duel hari ini. Dua dari tiga MD yang masih bertahan *no. 5* juga harus saling mengalahkan. Yah, lihat positifnya aja lah. At least Indonesia sudah memastikan satu tempat di semifinal WD dan

Malaysia Super Series 2009

Wah, udah lama juga nggak update berita bulutangkis di sini. Secara, 2008 kemarin ditutup dengan menyedihkan oleh atlet-atlet Indonesia di Final Super Series 2008 *makanya saya nggak gitu semangat nulis*, dan ternyata setelah itu ada Copenhagen Masters *tapi berhubung nggak ada di BWF 2008 Calendar yang saya download, saya jadi nggak tau, dan akhirnya nggak update berita sama sekali * Well, it’s 2009 now, dan tentu saja sudah ada 12 episode Super Series yang menanti, plus Sudirman Cup di bulan Mei nanti. Can’t hardly wait! Nah, tirai Super Series 2009 ini dibuka di Malaysia, mulai 6 Januari kemarin, sampai hari Minggu nanti. Pemain pelatnas *minus Maria Kristin yang cedera dan Taufik Hidayat yang mengundurkan diri* banyak yang turun di turnamen ini, jadi mungkin PBSI sudah mengisi kembali kasnya Plus, anak-anak PB Djarum juga ikut nimbrung, makin rame deh! Sayang, sampai babak kedua yang digelar hari ini, sudah banyak juga pemain-pemain Indonesia yang berguguran. Mulai dari Fernand

2009, Here I Come!

Happy New Year everybody! Pfiuuhh.. nggak terasa udah 2009 ya? Padahal rasanya baru kemarin saya nulis Resolusi untuk 2008. Cepat banget waktu berlalu… Well, mau nulis Resolusi 2009 nih, tapi sebelumnya, mari kita tengok dulu resolusi saya tahun kemarin Resolusi saya di tahun 2008 kemarin adalah: 1. Saat Teduh-nya nggak bolong-bolong lagi! Plus wajib-kudu-musti-harus baca Alkitab empat pasal sehari, biar 31 Desember 2008 tamat! Kenyataannya : sampai 31 Desember 2008, saya masih sampai kitab Yeremia. Aduh malunya malunya malunyaaaaa! 2. Menerbitkan 3 buku! Karena di 2006 udah nerbitin 1, di 2007 nerbitin 2, jelas 2008 harus naik setingkat lagi dong! Thanks God, sudah ada 1 yang pasti terbit, jadi saya tinggal mengejar target 2 buku lagi. Pasti bisa! Amin! *berdoa* Kenyataannya : BERHASIL! Tahun 2008 kemarin saya menerbitkan Dear Dylan (GPU, April 08), Tak Ingin Terulang Lagi (Puspa Swara, September 08), dan Brondong Lover (GPU, November 2008). Thanks GOD 3. Lancar nyetir mobil! Be

Yang Tersisa dari 2008

Saya dapat parsel dari Gramedia Pustaka Utama (GPU) Surabaya Senangnya, parsel pertama yang ditujukan untuk saya pribadi *soalnya biasa nyomot parsel di kantor sih * Thanks, GPU!