Skip to main content

Posts

Showing posts from July, 2007

Akhirnyaaa... Terbit Juga!

Setelah perjuangan panjang selama hampir setahun *euleuh-euleuh*, novel terbaru saya yang berjudul DYLAN, I LOVE YOU! terbit juga! Sipp lah, bisa langsung dicari di toko buku ya treman-treman! Kritik dan saran ditunggu di blog sini. Mau comment ke FS juga boleh, add aja di sini . Cihuuuuuyyyyy...!

Apartemen Gratis

Lucu . Kemarin aku baca artikel di Jawa Pos , kalau Titi Kamal dapat apartemen gratis . Ohh, bukan . Bukan mas kawin dari Christian Sugiono , tapi dari developer pembangun apartemen tersebut *dan jangan salah sangka, ini BUKAN mas kawin dari pihak developer itu, hanya hadiah * Terus, kenapa kok nggak ada angin nggak ada hujan, Titi Kamal dapat apartemen gratis ? Yang nilainya paling murah 400 jeti per unit itu? Ternyataaaa... developer apartemen tersebut menerapkan konsep yang unik untuk apartemen yang sedang dibangunnya: akan ada s atu artis yang tinggal di setiap lantai apartemen , yang berarti bukan cuma Titi Kamal yang dapet rejeki nomplok ini. Titi Kamal memilih di lantai 35. Lantai lainnya? Entah artis mana dapat lantai mana, tapi artis-artis lain yang juga ketiban rejeki itu antara lain Bunga Citra Lestari, Marcella Zalianty, Nicholas Saputra, Dik Doank, Nirina Zubir , dan konco-konconya. Hitung aja, kalau minimal ada 35 lantai, berarti MINIMAL ada 35 artis dong yang

Buah Jatuh Tak Jauh dari Pohonnya

Sabtu kemaren, aku main sama anak-anak ke Tunjungan Plaza . Bareng Joph , Meli, Fanie, Licu, sama Yudhi + Siska *kali ini Rendy sama Raymon yang ga ikutan*, kita makan-makan di XO Suki *tengkyu lho Mel udah nraktir-nraktir * Oya, sebelumnya waktu baru aku sama Licu yang dateng, kita mampir ke ATM BCA . Ehh, kok ada booth buat apply credit cardnya . Iseng-iseng nanya, dan ternyata mereka lagi promo , kalau apply on the spot , persyaratannya cuma butuh KTP aja, yang langsung difotokopi di tempat dan tinggal ngisi formulir. Kartunya jadi dua minggu kemudian . Free first annual fee , dan nggak ribet. Wow, sounds great ! Setelah mikir-mikir sama Licu, akhirnya kita yang tadinya udah cabs dari ATM, balik lagi ke situ. Bayangan punya credit card dengan persyaratan yang ngga ribet bener-bener bikin mupeng . Tapiii setelah untuk kedua kalinya nanya-nanya ini itu, kami menemukan fakta baru: ternyata, promo ini berlaku untuk satu paket sodara-sodara, which is debit card & credit

Weekend, Harry Potter, dan Sepatu

Weekend ini saya jalan-jalan mulu. Hari Sabtu , pergi sama anak-anak ex TAFE ke Galaxy Mal. Peserta? Saya, Licu , Meli , Joph , Rendy + Raymon yang fresh from Beijing plus Yudhi + Siska. Oya, ditambah Donny juga. Dan minus Fanie *awas kamu, Fan, diajak reunian kok malah ngacir ke Trawas! * Rencana? Mau nonton Harry Potter and the Order of the Phoenix . Tapi jadinya malah ke Disc Tarra *percaya nggak, baru kali ini aku beli album terbaru band ini dua bulan setelah albumnya rilis, dulu-dulu sih aku jadi orang pertama di Surabaya yang punya album mereka *, nongkrong di Starbucks *mengingatkanku pada Signature Hot Chocolate -ku yang bukan hanya panas, tapi juga MENDIDIH *, makan-makan di Bentoya *lain kali bilang kek Yud kalau mau nraktir , biar aku mesen yang banyak dan mahal *, beli kado buat Yudhi di The Executive , nonton bioskop, beli Harry Potter and the Deathly Hallows edisi Inggris di TGA *yang bikin Rendy marah-marah karena aku langsung baca endingnya dan koa

Mirip Velove Vexia *?*

Hahaha... aku masih belum bisa berhenti ketawa nih, bahkan nulis postingan ini aja sambil ketawa ! Masa salah satu tanteku bilang, kalau aku ini mirip Velove Vexia ! Itu tuhh... yang maen sinetron Olivia tiap Jumat malam di RCTI bareng sama Raffi Ahmad ! Saya mirip dia?? *Velove maksudnya , bukan Raffi* Waow! Menurutku, Velove itu CANTIK BANGET ! *Berarti saya CANTIK BANGET juga dong? Ahahaha... jadi malu ... * Lo cantik dari Hongkong kali, Steph! *tanteku pasti nyesel udah muji-muji*

Dimsum Terakhir

Penulis: Clara Ng Penerbit: Gramedia Pustaka Utama , 2007 Harga: Rp 48.000,- Empat saudara kembar dalam sebuah keluarga etnis Tionghoa : Siska, Indah, Rosi dan Vera. Keempatnya punya masalah sendiri-sendiri, dengan pergumulan hidup yang berbeda, tapi sama beratnya . Siska yang pengusaha sukses , punya perusahaan sendiri di Singapura , dituduh melakukan pelecehan seksual pada rekan kerjanya. Indah yang jatuh hati pada seorang Pastor . Tidak cuma jatuh hati , sebenarnya… Rosi yang yakin bahwa dirinya sebenarnya adalah laki-laki , yang terjebak dalam tubuh perempuan . Dia tak merasa dirinya lesbi , karena jiwanya laki-laki normal, yang mencintai wanita . Vera yang merasa tak berharga sebagai perempuan, karena rahimnya telah diangkat akibat kista ganas yang pernah dideritanya. Tapi ketika Nung , ayah mereka, terkena stroke , mereka berempat harus kembali berkumpul di bawah satu atap , meninggalkan masalah masing-masing di belakang. Menghadapi masalah baru yang mungkin lebih be

Boxer Bertandatangan???

Buat yang belum pada tau, si Donnie , alias vokalis band paporit saya , punya clothing label. Namanya INOD *yang mustinya adalah nama dia yang dibalik susunan hurufnya, secara DONI kalo dibaca terbalik kan jadi INOD*, tapi di clothing labelnya ini, namanya jadi INOD = It’s Nothing Or-Dinary . Nah, baju dia ini, sementara adanya cuma di distro Bloop di Jakarta. Jadi kalo armADA *alias fansnya ADA Band* di daerah mau pesen yaaa pesennya tetep harus ke Jakarta. Berhubung kemarin mau ada NJ sama Yudith dateng dari Jakarta, saya nitip aja noh dibeliin boxer INOD *buat adek , bukan buat dipake sendiri!*, dan kemaren waktu ketemuan di gathering , NJ ma Yudith ngasih tu titipan ke aku. Nah aku kantongin *eh, masukin tas deng, kalo masuk kantong nggak cukup * tuh boxer, terus pas nyampe rumah langsung kutaruh di kamar adekku. Tapi karena dia belum pulang dari acara Bible Camp di Trawas, ya dia belum lihat boxernya. Nah, tadi dia udah pulang , dan langsung ngeluarin tu boxer dari

Parno

Saya nggak tau ini emang saya yang parno atau pegimane... Besok ada acara kumpul-kumpul sama temen-temen sealiran * armADA alias fans ADA Band , maksudnye*, dan ini pertama kalinya saya meng- handle acara kumpul-kumpul *bahasa kerennya GATHERING * begini. Takut ? Iyaaa... takut ada yang berjalan nggak sesuai rencana ! Takut ada yang nggak puas dengan pengaturan gathering kali ini... Tapii... saya EXCITED sekali! Baru kali ini bisa begitu banyak ngumpulin armADA untuk gathering! Biasa juga paling banter enam orang *itu juga ngumpul kalo mau nonton konser * Doakan saya berhasil , teman-teman! Ganbatte , Stephanie! *eh, spellingnya bener nggak sih??*

sHe

Penulis: Windhy Puspitadewi Penerbit: Gramedia Pustaka Utama , 2007 Dhinar dan Dinar bukan saudara kembar. Bukan pula dua orang yang bertukar tempat. Kesamaan mereka hanya satu: sama-sama penyuka manga dan anime . Selain itu? Jangan ditanya, kehidupan mereka beda banget ! Dhinar adalah cewek berkacamata yang dikenal sebagai pelajar teladan . Hidupnya sangat monoton , seolah dikendalikan ortunya . Sementara Dinar, cewek berambut kuning jeruk , hidup dengan mengikuti kata hatinya, dan berani mengambil resiko untuk melakukan sesuatu. Siapa sebenarnya yang punya hidup lebih menyenangkan ? Plus: · Gaya penulisannya oke banget! Ada humor-humor khas Windhy yang nggak dipunya penulis lainnya! Seperti Confeito , buku pertamanya, buku ini sukses membuatku terpana, tentang bagaimana persahabatan di antara orang-orang yang sangat berbeda bisa terjalin! TOP BGT! · Karakter tokoh-tokohnya kuat banget ! Apalagi sifat bertolak belakangnya, yang terkesan nyata , dan nggak terasa dipaksakan